Nonton Film - Film Justice League Rilis Trailer Aksi Seru 5 Superhero DC

Justice League
Justice League

Nonton Film Terbesar

   

Nonton Film, Film Justice League Rilis Trailer Aksi Seru 5 Superhero DCFilm Justice League yang menjadi salah satu film unggulan DC Comics kembali meluncurkan trailer terbarunya dalam acara Comic-Con di San Diego. Dalam trailer baru tersebut, 5 superhero DC tampak beraksi bersama-sama demi menyelamatkan dunia dari ancaman mematikan. Trailer diawali dengan aksi heroik Wonder Woman (Gal Gadot) yang menjadi satu-satunya superhero wanita dalam film Justice League. Adegan pun berlanjut pada kelamnya dunia setelah kematian Superman. Saat tindak kriminal merajalela, orang-orang semakin kehilangan harapan karena Batman (Ben Affleck) seolah menghilang begitu saja. Namun ketika ancaman yang lebih besar mulai datang, Batman mulai mengumpulkan superhero lainnya untuk bersatu. Wonder Woman, Aquaman (Jason Momoa), Flash (Ezra Miller), dan Cyborg (Ray Fisher) akhirnya bekerja sama dengan Batman untuk melawan musuh terbesar mereka, Steppenwolf.

Meski hanya menampilkan 5 superhero DC, tampaknya Warner Bros ingin membocorkan sesuatu di trailer terbaru Justice League kali ini. Di bagian akhir trailer, Alfred (Jeremy Irons) tampak didatangi oleh seseorang yang identitasnya dirahasiakan.

“Kau bilang kau akan datang. Sekarang berharap saja kau tidak terlalu terlambat,” kata Alfred pada sosok misterius tersebut.

Banyak yang berspekulasi bahwa Alfred sedang berbicara pada Superman, namun tak menutup kemungkinan bahwa Justice League memang akan menghadirkan superhero lain yang selama ini belum pernah diungkap.



Posted by:

Nontongo55

   

Comments